Rabu, 16 Desember 2015

Taman purbakala

Pugung raharjo , kec.sekampung udik, kab. Lampung timur….
Purbakala merupakan tempat wisata yang indah luar biasa , karna keunikan arsitektur yang ada jaman purba sebelum masehi. Taman ini juga merupakan kerajaan besar menurut para penduduk disini , banyak peninggalan bersejarah . banyak para sejarawan yang mengunjungi situs ini. Para pelajar dan mahasiswa yang mengadakan study tour ataupun kkl, terpesona akan keindahan taman purbakala, selain murah kita mampu belaja menghargai sejarah.. dan teringat pesan soekarno yaitu “jas merah” jangan sekali kali melupakan sejarah . ada beberap situs peninggalan kerajaan ini antara lain:
1.      Pintu gerbang
2.      Punden 1 sampai 7
3.      Batu mayat
4.      Pemandian
Ada punden tertinggi yang terletak di dekat pemandian putri, punden merupakan tempat pemujaan jaman dahulu, yang dilakukan nenek moyang kita.
Pemandian putri  merupakan tempat yang bersih nan asri. Air berasal dari mata air asli dan tidak pernah habis sekalipun kemarau.. emm ada mitosnya nih tentang pemandian, siapa yang mandi di tempat ini akan awet muda , begitu cerita yang berkembang di masyarakat  sini..
Tempat ini  menjadi favorit keluarga saya, ketika liburan tiba, selain lokasi yang sangat dekat, murah , dan menyenangkan, sesekali menyegarkan pikiran. Berenang ria
Inilah beberapa foto keindahan taman purbakala yang wajib di kunjungi khususny a masyarakat lampung. Kita punya tempat bersejarah yang mendunia mari kita jaga dan lestarikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar